Langsung ke konten utama

Bitcoin: Mata Uang Digital Bebas dari Ikatan Bank dan Negara

Penggunaannya yang universal, bebas dari aturan bank dan negara. Bitcoin menawarkan kemudahan transaksi bagi penggunanya. Dimunculkan tahun 2009 oleh pemakai nama Satoshi Nakamoto, bitcoin merupakan salah satu mata uang digital (cryptocurrencies) yang siapa saja boleh menggunakannya tanpa perlu mengungkapkan identitas asli (anonim) dan tanpa perlu kontrol dari otoritas semacam bank sentral. Inilah alasannya kenapa hacker penyebar WannaCry menginginkan bitcoin. Berbeda dengan mata uang pada umumnya yang penerbitan dan peredarannya diatur bank sentral dan negara, bitcoin didapatkan dengan memecahkan angka-angka matematis (algoritma) atau komputasi. Dengan menggunakan hardware dan software khusus, bitcoin diperoleh dalam proses mining atau menambang (menggantikan istilah komputasi). Keleluasaan yang terdapat pada bitcoin dengan menyerahkan kontrol sepenuhnya kepada pengguna tidak lantas diartikan pengguna juga leluasa melakukan perubahan. Perlu kesepakatan bersama di antara pengguna agar penggunaan bitcoin tetap sesuai sebagaimana mestinya. Dengan adanya kesepakatan atau konsensus di antara semua pengguna, bitcoin akan dan tetap bekerja dengan baik. Karena hadir secara digital dan ditransaksikan secara online, bukan berarti bitcoin tidak memiliki nilai tukar. Bitcoin bisa ditukarkan ke mata uang yang selama ini umum digunakan masyarakat. Penukarannya diwadahi website Bitcoin exchange. Dibuka dengan harga US$84,1 pada 2013, nilai tukar terakhir bitcoin terhadap dolar telah menyentuh angka US$2.216,20. Tercatat sejumlah merchants telah menerima pembayaran dengan bitcoin. Beberapa nama yang sudah terkonfirmasi, di antaranya PayPal, Microsoft, Dell, Newegg, Overstock.com, Expedia, TigerDirect, Dish Network, Zynga, Time Inc, PrivateFly, Virgin Galactic, Dynamite Enterntainment, Clearly Canadian, dan Sacramento Kings. Kelebihan dan Kekurangan Bitcoin Terlepas dari konsepnya sebagai alternatif alat pembayaran dan menggeser transaksi konvensional, bitcoin di samping memiliki kelebihan, juga memiliki kekurangan. Apa saja kelebihan dan kekurangan bitcoin? Tabel di bawah ini akan menjelaskannya. Bitcoin Kelebihan Kekurangan Tidak kenal batas, baik batas wilayah maupun batas beruapa aturan perbankan dan negara. Artinya, transaksi dengan bitcoin bisa dilakukan lintas wilayah dan benua tanpa terikat aturan perbankan dan negara. Penerimaan bitcoin sebagai alat bayar masih minim. Layanan transaksinya berbiaya rendah. Fluktuatif atau nilai tukarnya naik turun. Beberapa faktor yang memengaruhi, di antaranya jumlah bitcoin yang beredar, jumlah pengguna yang lebih sedikit ketimbang trader, berita, dan peretasan. Relatif aman dan efisien. Modus penipuan semisal pemalsuan uang tidak akan dialami pengguna. Selain itu, konsesusnya meminimalkan dari risiko. Software bitcoin belum final sehingga sewaktu-waktu mengalami perubahan. Transparan karena semua informasi terkait bitcoin dapat dilihat semua pengguna. Memberi peluang besar bagi pelaku kejahatan atau yang enggan membayar pajak untuk melakukan pencucian uang. Tidak terpengaruh inflasi. Rentan hilang akibat human error semisal hilangnya hardisk tempa menyimpan bitcoin. Otomatis, bitcoin pun juga hilang. Bebas dari keharusan untuk memberikan identitas pribadi.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

tugas agama tri upaya sandhi

A.   Tri UpayaSandhi Rupa , artinyaswaminharuspintarmembacagambaranwajahrakyatnyasupayatahukeadaanbathindaripadarakyatnyatersebut. Wangsa , artinyaseorangpemimpinharustahususunanmasyarakat (stratifikasisosial) yang dipimpinnya. Guna , artinyaswaminharustahutingkatpendidikan, pengetahuansertakeahlian yang dimilikirakyatnya. B.    Sad Warnaning Raja Niti 1.      Abhigainnika , artinyaseorangpemimpinharusmampumenarikperhatian yang positifdarimasyarakat, bangsa, dannegara yang dipimpinnya. 2.     Prajna , artinyaseorangpemimpinharusmemilikidayakreatif yang benar yang sesuaidengan dharma gunamemimpinbangsadannegaraini. 3.     Utsaha , artinyaseorangpemimpinharusmemilikidayakreatif yang luhurmemajukankepentinganmasyarakatnya. 4.    SakyaSamanta , artinyaseorangpemimpinharusmampumengontrolbawahannyadansekaligusmemperbaikihal-hal yang dipandangkurangbaikuntukmenj...

Design baju polo shirt

Design polo shirt.(semoga bisa bermanfaat)
TEORY PEMBENTUKAN TATA SURYA Tata surya adalah sekumpulan benda – benda yang ada di angkasa dimana terdiri dari sebuah bintang besar yang disebut dengan matahari dan dikelilingi oleh semua objek yang tertarik karena gaya grafitasinya. Benda atau Objek langit yang mengelilingi matahari tersebut adalah planet – planet yang berjumlah delapan dengan masing – masing satelit yang mengorbitnya. Selain itu, ada juga jutaan benda langit, seperti meteor, asteroid, komet dan lainnya. Namun, pernahkah Anda berpikir bagaimana sistem tata surya tersebut terbentuk ? Menurut beberapa para ahli, ada banyak macam – macam teori yang menyebabkan tata surya ini dapat terbentuk ? Apa sajakah macam – macam teori tersebut ? Berikut ini adalah pembahasan lengkapnya. 1. Teori Nebula Teori ini muncul sekitar tahun 1749-1827 dan diprakasi oleh Immanuel Kant, dan Piere Simon de Laplace. Menurut teori ini, tata surya berawal dari sebuah kabut yang berpijar dan berpilin di luar angkasa. Kabut tersebu...